Apa terapi obat untuk anemia megaloblastik?

Apa terapi obat untuk anemia megaloblastik?

Penatalaksanaan anemia megaloblastik dilakukan dengan pemberian suplementasi vitamin B12 atau asam folat, karena defisiensi kedua mikronutrien ini adalah etiologi utama. Pada pasien yang anemia megaloblastik akibat defisiensi vitamin B12, tata laksana yang diberikan adalah injeksi parenteral vitamin B12.

Apa yang dimaksud dengan anemia pernisiosa?

Anemia pernisiosa adalah keadaan ketika tubuh kekurangan vitamin B12 yang diperlukan untuk menghasilkan sel darah merah yang dapat berfungsi normal.

Anemia megaloblastik kekurangan vitamin apa?

Ada dua kondisi umum penyebab anemia megaloblastik, yaitu defisiensi vitamin B12 (kobalamin) dan vitamin B9 (asam folat). Kedua vitamin ini merupakan komponen penting untuk memproduksi sel darah merah yang sehat.

Apa itu anemia megaloblastik & aplastik?

Anemia megaloblastik adalah jenis anemia yang ditandai dengan bentuk kepingan sel darah merah yang abnormal dan ukurannya yang lebih besar. Sel darah merah normal seharusnya berbentuk cakram bulat pipih yang sedikit berceruk di tengah. Namun, pada kasus anemia ini, kepingan sel darah merah berbentuk oval.

Apa itu anemia hipoplastik?

Anemia hipoplastik merupakan keadaan yang lebih ringan, dan biasanya sel-sel darah berkurang namun tidak seberat gejala dari anemia aplastik. Anemia hipoplastik bisa berkembang menjadi anemia aplastik. Anemia hipoplastik juga bisa terjadi pada satu jenis sel darah saja.

Apa kegunaan obat Cyanocobalamin?

Cyanocobalamin, bentuk sintetik vitamin B12, digunakan untuk menangani kasus defisiensi vitamin B12, seperti pada anemia pernisiosa atau malabsorpsi vitamin B12 lainnya. Vitamin B12 memiliki aktivitas hematopoietik serta digunakan sebagai zat esensial dalam proses metabolisme sel-sel darah, dan jaringan tubuh.

Apakah anemia pernisiosa berbahaya?

Jika dibiarkan, anemia pernisiosa bisa merusak jantung, otak, dan organ lainnya dalam tubuh. Masalah lain yang timbul akibat anemia pernisiosa adalah kerusakan saraf, gangguan memorik, gangguan saluran cerna, lemah tulang, hingga kanker perut.

Antibodi apa yang ditemukan pada pasien anemia pernisiosa?

Antibodi faktor intrinsik dan antibodi sel parietal. Antibodi ini juga merupakan tanda anemia pernisiosa.

Mengapa kekurangan vitamin menyebabkan anemia?

Pada anemia defisiensi vitamin B12 dan folat, tubuh kekurangan dua vitamin tersebut sehingga pembentukan sel darah merah menjadi terganggu. Akibatnya, sel darah merah tumbuh secara tidak normal dengan ukuran yang sangat besar. Kondisi ini disebut juga dengan anemia megaloblastik.

Apa penyebab anemia aplastik?

Sebagian besar kasus anemia aplastik yang didapat ini tidak diketahui penyebabnya. Namun, ada teori yang menunjukkan bahwa kondisi ini sebagian besar disebabkan oleh gangguan autoimun. Gangguan autoimun terjadi ketika sistem kekebalan tubuh secara keliru menyerang organ sehat, yang dalam hal ini adalah sumsum tulang.

Apakah gejala khas dari anemia aplastik?

Gejala Anemia Aplastik Pada kondisi defisiensi sel darah merah, keluhan dapat berupa: Mudah mengantuk. Lemas. Merasa lemah.

Apa itu penyebab anemia aplastik?

Begin typing your search term above and press enter to search. Press ESC to cancel.

Back To Top