Apa yang dimaksud stok ikan?
Stok ikan didefinisikan sebagai kelompok individu, sub-set dari spesies, mempunyai parameter stok (populasi) yang sama, menempati wilayah geografi tertentu, dan tidak melakukan percampuran (minimal) dengan stok ikan di wilayah sekitarnya (Ihssen et al., 1981; Coyle, 1998; Murta, 2000).
Apa yang dimaksud Pengkajian stok ikan?
Pengkajian stok dalam arti sebenarnya adalah mencakup segala upaya riset yang dilakukan unutk megetahui respon sumber daya ikan terhadap kebijakan pengelolaan. Riset pengkajian stok ikan merupakan salah satu program utama pada pusat riset perikanan tangkap.
Apa itu mortalitas alami?
Mortalitas alami adalah mortalitas yang disebabkan oleh faktor selain penangkapan seperti kanibalisme, predasi, stress pada waktu pemijahan, kelaparan dan umur yang tua.
Mengapa perlu dilakukan pengelolaan stok perikanan?
Tugas utama dari pengelolaan perikanan adalah menjamin bahwa mortalitas penangkapan tidak melampaui kemampuan populasi untuk bertahan dan tidak mengancam atau merusak kelestarian dan produktivitas dari populasi ikan yang sedang dikelola.
Apa itu mortalitas tangkapan?
Mortalitas penangkapan merupakan fungsi dari upaya penangkapan (fishing effort) yang mencakup jumlah dan jenis ikan, efektivitas dari alat tangkap dan waktu yang digunakan untuk melakukan penangkapan (King, 1995). Laju eksploitasi (E) sangat dipengaruhi oleh laju mortalitas penangkapan (F).
Apa yang dimaksud dengan mortalitas dan morbiditas?
Penghitungan mortalitas terdiri atas beberapa jenis, seperti: angka kematian bayi, angka kematian kasar, dan angka kematian menurut kelompok umur. Mortalitas berbeda dengan morbiditas yang merujuk pada jumlah individu yang memiliki penyakit selama periode waktu tertentu.
Mengapa pengelolaan sektor perikanan Indonesia belum optimal?
Faktor penyebab masalah belum optimalnya pengelolaan sumber daya perikanan di Indonesia, antara lain sebagai berikut: Kebijakan pemerintah Indonesia, baik pusat maupun daerah belum kuat dan merata di seluruh wilayah Indonesia. Masih tingginya pencurian ikan (illegal fishing) oleh negara lain yang menyebabkan kerugian.
Apa yang dimaksud dengan pengelolaan perikanan dan apa tujuannya?
Pengelolaan perikanan adalah semua upaya, termasuk proses yang terintegrasi dalam pengumpulan informasi, analisis, perencanaan, konsultasi, pembuatan keputusan, alokasi sumber daya ikan, dan implementasi serta penegakan hukum dari peraturan perundang- undangan di bidang perikanan, yang dilakukan oleh pemerintah atau …